Selamat Datang di Website Setiyono

Anda Penjejak Ke:


SIAP BERKORBAN MERAIH KESUKSESAN

Sabtu, 23 Februari 20130 komentar



Oleh : Setiyono
Keinginan untuk meraih kesuksesan tentu harus selaras dengan kesiapan diri dalam berkorban. Apapun yang dibutuhkan dalam tahapan pencapaian kesuksesan harus dipenuhi, walau secara perasaan begitu bertentangan ataupun tidak memungkinkan untuk di lakukan.
Ketika memiliki mimpi untuk menjadi seorang penulis, maka apapun yang dapat menghantarkan kita untuk menjadi penulis harus di lakukan. Kita harus siap mengorbankan waktu bersendau gurau, tidur berkepanjangan, dan mengantinya dengan membaca buku, analisis sosial, serta mengkomparasikannya untuk melahirkan sebuah tulisan. Ketika seseorang bermimpi untuk menjadi seorang wirausahawan sukses, maka ia harus melewati semua tahapan-tahapan yang dapat menghantarkan kepada kesuksesan itu, walaupun semuanya di rasa sulit dan terbayangi dengan kegagalan. Begitu juga dengan mimpi-mimpi yang lain, semuanya harus membutuhkan pengorbanan demi untuk mewujudkannya.
Kita harus siap mengorbankan diri untuk bisa mewujudkan impian. Karena apapun yang kita korbankan, maka semuanya akan menjadi kenangan manis yang akan membuat kita tersenyum ketika telah berhasil mewujudkan impian itu.
Yakinlah bahwa apapun yang kita korbankan, dan seberharga apapun itu, semuanya tidak akan pernah hilang, melainkan hanya pergi sementara dan akan datang dengan kemasan yang berbeda dan jauh lebih menarik dari sebelumnya. Tanamkan keyakinan ini, agar kita tidak pernah menyesal dan bersedih tatkala di tuntut untuk mengorbankan suatu hal yang terasa begitu berharga sebelumnya dalam kehidupan kita, demi untuk mewujudkan impian.
Tapi ingat, pastikan semua impian kita memiliki orientasi positif untuk kehidupan dunia dan juga akhirat. Jangan pernah sekalipun memiliki mimpi murahan yaitu mimpi yang bersifat keduniawian semata dan mengabaikan akhirat. Apabila seseorang hanya memiliki mimpi untuk dunia lantas mengorbankan banyak hal untuk mewujudkannya, maka ia tidak akan mendapatkan keberkahan dari pengorbanan itu meskipun berhasil mewujudkan mimpinya. 
Sebagaimana Allah swt telah menegaskan, “Dan tiadalah kehidupan dunia ini, selain dari main-main dan senda gurau belaka. Dan sungguh kampung akhirat itu lebih baik bagi orang-orang yang bertakwa. Maka tidakkah kamu memahaminya?” (QS Al-An’aam ayat 32).
Pertanyaannya sekarang, pengorbanan apa yang sudah kita berikan untuk mewujudkan impian? Jika belum ada, buatlah pengorbanan itu dari sekarang. Agar impian benar-benar menjadi kenyataan. Jangan pernah merasa terlambat, selagi tubuh masih bisa bernafas.
Selamat mencoba.
Salam hangat.
   
 

Silahkan share artikel ini : :

Posting Komentar

 
Web ini dikembangkan oleh PUSAT MULTIMEDIA
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger